Rumah Mode Bandung |
Rumah Mode yang memiliki konsep ‘One Stop Shopping’ berada di Jln. Dr. Setiabudi no. 41, Bandung. Banyak penunjuk jalan dan berbagai tanda untuk menuju ke Rumah Mode Bandung ini. Jadi buat yang membawa kendaraan pribadi kamu tidak perlu takut nyasar. Tapi kalo kamu tersesat dan tidak tahu arah sebaiknya kamu bertanya kepada warga sekitar atau kepada pejalan kaki, mereka pasti tau dimana letak Rumah Mode, karena Rumah Mode ini sudah sangat terkenal di kota Bandung.
Jika kamu tidak ingin berbelanja dengan kondisi yang sangat ramai ditambah dengan kondisi jalan di sekitar Rumah Mode yang selalu macet apalagi saat di akhir pekan, sebaiknya kamu datang di pagi hari saat Rumah mode ini baru dibuka agar perjalanan kamu menuju Rumah Mode tidak tersendat dan juga berbelanja dengan nyaman tanpa harus berebut dengan pengunjung lainnya.
Jadwal Buka Rumah Mode Bandung
Rumah mode ini memiliki jam buka yang berbeda antar akhir pekan dan hari biasa
• Senin – jum’at : 09.30 pagi – 20.30 malam
• Sabtu – minggu : 08.30 pagi – 21.30 malam
Rumah Mode adalah sebuah tempat perbelanjaan yang sangat cocok bagi kalian si pecinta fashion terutama bagi si fashions’ta. Tempatnya yang besar dan nyaman membuat kamu betah dan ingin terus berkeliling di tempat ini untuk terus berbelanja. Koleksinya pun sangat beragam, mulai dari balita sampai orang dewasa dapat kamu temukan. Namun sebaiknya kamu kunjungi Rumah Mode ini sebelum tiba hari libur atau akhir pekan. Apalagi sekarang sudah memasuki bulan Ramadhan, pasti sangat ramai pengunjung. Jadi sebaiknya kamu berkunjung 2 minggu sebelum hari raya lebaran. Agar kamu bisa lebih leluasa dan terhindar dari desakan para pengunjung lainnya.
Jika pada umumnya tempat berbelanja mewah bangunannya pun pasti megah dan mewah layaknya mall besar, namun berbeda dengan Rumah Mode ini, tempat berbelanja yang satu ini memiliki bangunan yang memiliki unsur tradisional dengan arsitektur khas Bali sehingga memiliki kesan tersendiri bagi pengunjung, dan bangunan ini juga berlatar belakang seperti layaknya rumah biasa, sehingga pengunjung lebih nyaman dan merasa seperti di rumah sendiri.
Lalu barang apa aja ya yang ditawarkan di Rumah Mode Bandung? Simak berikut ini ya
Rumah Mode Bandung ini adalah factory outlet terbesar yang ada di kota Bandung loh, so apa aja yang kamu cari pasti ada disini. Rumah Mode ini menyediakan berbagai jenis pakaian wanita, pria, anak – anak. Jika kamu ingin mencari pakaian kasual atau pakain formal kamu bisa memilah dan mimilih sesuai selera kamu, karena semua jenis pakain sudah tersedia disini. Bukan hanya pakaian, namun disini juga tersedia sepatu, tas, dan juga ada aksesoris wanita maupun pria semua tersedia disini. Disini juga tersedia barang fashion bermerek sisa ekspor loh. Jadi kamu ngga perlu pergi jauh – jauh untuk mendapatkannya, cukup pergi ke Rumah Mode Bandung dan tentu harganya juga lebih terjangkau buat kantong kamu hihihi. Nah buat kamu yang pergi berbelanja bersama keluarga jangan kuatir, karena disini juga menawarkan mainan anak – anak, jadi tidak hanya orang tuanya saja yang ingin berbelanja, tentu si kecil pun ingin membeli sesuatu di tempat ini.
Berbicara mengenai berbelanja bersama keluarga, tentu kita akan istirahat, makan bersama, dll. Tapi tenang aja, ini kan sebuah factory outlet terbesar di Bandung, tentu kebutuhan dan kepuasan pengunjung menjadi yang utama disini. Apa aja sih fasilitas yang ada di Rumah Mode Bandung ini?
Fasilitas - fasilitas yang ada Rumah Mode
Taman Rumah Mode Badnung |
Rumah Mode ini juga menyediakan mushola agar pengunjung tetap dapat menunaikan ibadahnya tanpa perlu memikirkan tempat, disini juga terdapat mesin ATM Bank BCA & BNI, jadi buat kamu yang tidak membawa uang tunai kamu dapat melakukan tarik tunai melalui ATM yang tersedia. Factory outlet ini juga memiliki tempat parkir yang luas, jadi kamu ga perlu takut tidak bisa parkir karena kehabisan tempat parkir
*. oh iya one more again, disini juga ada stand khusus penjualan tiket masuk Trans Studio Bandung loh. Jadi buat kamu yang berencana akan berkunjung ke trans studio setelah berbelanja, kamu dapat membeli tiketnya di stand khusus yang telah disediakan.
Jadi buat kamu – kamu yang berkunjung ke Rumah Mode ini tapi tidak ingin berbelanja, kamu dapat menikmati wisata kuliner nya, atau bermain – main bersama keluarga di taman sambil bersantai dan juga menikmati hiburan dari berbagai musisi dan para badut.
Ayo berkunjung ke Rumah Mode dan dapatkan semua yang kamu butuhkan. Happy weekend
No comments:
Post a Comment